Tips mengganti Switch Idling Stop Vario 125

Setelah pemakaian kurang lebih 32 bulan atau 2 tahun lebih, mulai nampak trouble pada Honda Vario 125 ISS saya, yaitu switch Idling Stop tidak bekerja dengan baik. Bila seharusnya lampu penanda Idling Stop warna hijau menyala pada saat switch dipilih Idling Stop, akan tetapi sama sekali kali ini tidak ada perubahan, lampu penanda idling stop tetap mati.

 












Dampaknya adalah motor saya tidak bisa lagi memanfaatkan fitur idling stop, saat mesin idling lebih dari 3 detik, mesin tidak bisa mati secara otomatis. Selain itu timbul gejala nyendat yang cukup parah, gejala ini baru muncul saat switch idling stop bermasalah.

Menurut keyakinan saya, mungkin hanya switchnya saja yang rusak sehingga cukup mengganti switch idling stop. Kemungkinan switch rusak bisa saja terjadi apalagi bila sering menggunakan tombol idling stop dan terpengaruh cuaca selama berkendara atau saat kendaraan terparkir.

Cara penggantian switch:


  1. Sediakan part pengganti Switch Assy Idling Stop. Part dapat dibeli di HEPS Online atau dealer/bengkel AHASS terdekat. Saya membeli dengan harga Rp.40 ribu di bilangan Kebon Jeruk Jakarta Pusat.
  2. Untuk membuka switch ternyata kita perlu membuka batok setang bagian depan, untuk yang bagian belakang tidak perlu dibuka.
  3. Sebelum membuka cover setang, kita perlu membuka cover segitiga di depan [nomor 2], caranya buka baut baut pada nomor 1, kemudian angkat ujung cover dekat posisi [nomor 5] sambil didorong ke atas. Hati-hati jangan sampai mematahkan pengait plastiknya. 
  4. Setelah itu lanjut membuka kedua spion kiri dan kanan
  5. Lepas semua baut yang ditunjukkan pada gambar di bawah, ada empat buah baut.
  6. Kemudian angkat pelan-pelan cover setang bagian depan, dimulai dari pengait [nomor 5], hati-hati saat menarik, untuk memudahkan bisa menggunakan kartu atm yang tidak terpakai, kemudian dorong ke sela-sela cover depan dan cover belakang hingga pengait terlepas. Lakukan pada kedua sisi, sisi kanan dan kiri
  7. Setelah itu lanjut pada sisi tengah cover depan, lepaskan pengait [nomor 7], sehingga cover depan dapat terlepas dengan mudah.
  8. Setelah cover depan terlepas, lepas penutup debu switch idling stop kemudian lepas konektornya
  9. Cara melepas switch yaitu dengan menggunakan obeng minus dari dalam cover, dorong pengait di sisi kiri dan kanan switch sambil mendorong switch keluar.
  10. Untuk memasang switch yang baru, lakukan arah kebalikan.

» Read More...

Review Busi Platinum NGK CR8EGP pada Honda Vario 125 ISS

Sebetulnya untuk pemakaian sehari-hari, saya telah menggunakan busi iridium Denso IU27 pada Honda Vario 125 ISS saya. Akan tetapi berhubung pemakaian sudah lebih dari satu tahun, dan kinerjanya sudah semakin menurun ditandai dengan agak sedikit ngempos di putaran bawah maka saya mencari pengganti busi iridium yang selama ini terpasang.

Setelah survey secara online, mengamati busi apa yang cocok untuk Honda Vario 125, maka pilihan yang muncul adalah penggunaan busi platinum NGK CR8EGP. Banyak yang mengatakan bahwa penggunaan busi iridium untuk pemakaian harian lebih banyak mubazirnya dibandingkan kinerja yang dihasilkan, apabila mengingat harganya yang cukup mahal.

Busi platinum menjadi alternatif, karena harganya sangat murah dibanding busi iridium, harganya cuma bebeda sedikit dibanding busi original tipe Denso U27EPR9. Saya mendapatkannya melalui toko online Tokopedia, harganya cuma Rp.28.000 saja. 

Berikut foto-foto perbandingan busi NGK CR8EGP dan DENSO U27EPR9, mohon maaf tidak menampilkan foto busi iridium DENSO U27 dikarenakan kelupaan.

Kiri busi platinum NGK CR8EGP dan kanan busi ori Denso U27EPR9



perbandingan kepala busi
kepala busi ori vario lebih panjang
Review setelah pemakaian busi platinum NGK CR8EGP:
  1. Akselerasi di putaran bawah lebih yahud dibanding busi iridium DENSO IU27, hentakannya lebih terasa.
  2. Akselerasi di putaran menengah hingga atas cukup sebanding dengan penggunaan busi iridium DENSO IU27, sama-sama galak dan enteng dibejek gasnya.
  3. Bawaanya pengen ngegas terus, karena putaran gas jadi lebih enteng dan paling enak jika digeber dalam putaran tinggi. Beberapa kali saya merasa terhempas ke belakang saat berakselerasi, rasanya nikmat tenan..
  4. Jika menggunakan busi platinum NGK CR8EGP maka busi original menjadi sangat tidak enak jika dibandingkan, ibaratnya akan menjadi ketagihan dan tidak mau lagi memakai busi original.
Demikian review dari saya, meskipun sangat subjektif mengingat saya juga telah melakukan beberapa ubahan pada bagian CVT, yaitu pemakaian roller 15 gram milik Vario 150, V Belt milik Vario 125 ESP (dua sisi), Per CVT 1500 rpm TDR, dan penggantian air intake milik Honda PCX 150. 

Selamat mencoba..

» Read More...

Membuka Handphone Samsung S7500 Yang Lupa Pola

Mungkin diantara kita pernah kejadian lupa pola yang kita setting untuk masuk ke hape, tentunya hal ini akan sangat merepotkan bagi kita. Biasanya kita sudah panik terlebih dahulu, bahkan bisa jadi hape tersebut jadi bahan pelampiasan kekesalan.


Oleh karena itu di sini  saya ingin sharing caranya supaya kita bisa memperbaiki sendidi hape yang lupa pola seperti di atas. 

Cara membuka handphone yang lupa pola ada dua kriteria yaitu:

1. Bila hape sudah didaftarkan akun google.
Kita cukup memasukkan alamat email dan password google untuk mereset pola, yaitu setelah mencoba mengisi pola yang salah sebanyak beberapa kali.

2. Bila hape belum didaftarkan akun google.
Bila hape belum didaftarkan akun google maka kita harus melakukan hard reset, yaitu dengan cara:
- menggunakan kombinasi tombol VOL UP + VOL DOWN + HOME + POWER secara bersamaan.  Yup, keempat tombol secara bersamaan hingga muncul tulisan samsung, lalu lepaskan.

- setelah muncul bootloader, seperti di bawah ini, pilih menu wipe data/factory reset. Caranya dengan menggunakan volume up dan down, dan gunakan tombol home untuk memilih.


 - setelah itu akan ada pertanyaan tambahan untuk meyakinkan kita apakah akan mereset hape, pilih saja yes

- setelah selesai wiping data dan factory reset, pilih menu reboot system now. Kemudian hape akan restart dan kembali ke settingan awal saat kita membuka hape pertama kali,


 Horraaaaii... selamat sekarang Anda bisa memperbaiki hape sendiri.. uhuii...

» Read More...

Ebook - Mengolah Data dengan Microsoft Access 2007

Teman-teman, kebetulan saya mempunyai koleksi Ebook tentang Microsoft Access yang saya dapat saat blog walking. Ebook yang berjudul Mengolah Data dengan Microsoft Access 2007 tersebut dishare oleh penulisnya yaitu Sdr. Mohammad Ali Fikri.



Secara umum, buku ini terdiri dari 17 bab, antara lain membahas:
  1. Mengenal Microsoft Access 2007
  2. Memulai Bekerja dengan Access 2007 
  3. Membuat dan Memodifikasi Tabel 
  4. Mengubah atau Mengatur Tampilan Baris, Kolom dan Data pada Tabel 
  5. Mengurutkan, Menyaring, Mencari dan Mengganti Data 
  6. Membuat dan Mengatur Hubungan Antar Tabel
  7. Membuat dan Menggunakan Query 
  8. Bekerja Lebih Lanjut dengan Query
  9. Menggunakan Query Action
  10. Membuat Field Entri Data Khusus dan Command Button pada Form 
  11. Merancang dan Membuat Report 
  12. Menempatkan Obyek Gambar, Tanggal dan Nomor Halaman
    pada Form atau Report 
  13. Menggunakan Menu Navigasi Berupa Switchboard dan Form 
  14. Mengekspor Data, Mengambil Data dari Luar dan
    Menggunakan Password
  15. Menggunakan Macro 
 Download link :  Download via slideshare
 

» Read More...

Aplikasi Gratis - Aplikasi Persuratan Sederhana menggunakan Microsoft Access

Hi Guys, kali ini saya mau menshare aplikasi sederhana berbasis Microsoft Access yang saya buat kali pertama saya belajar Access.



Aplikasi ini didesain untuk entri surat masuk, memorandum intern, sprint (surat perintah) dan surat keterangan. Mudah-mudahan aplikasi ini dapat bermanfaat buat rekan-rekan dalam mengorganisir surat-surat masuk di unit kerja rekan-rekan.

Meski aplikasi ini sederhana, tetapi saya juga menambahkan fitur untuk mencetak ledger surat secara otomatis dengan mengklik tombol print. Silahkan melakukan customisasi sendiri bentuk ledgernya sesuai dengan keperluan organisasi.

Begitupun dengan nama unit kerja, nama bagian dan perihal surat, Anda dapat melakukan perubahan pada tabel-tabel yang telah saya sediakan. 

Aplikasi ini cocok bagi pemula yang berniat mempelajari Microsoft Access, karena Microsoft Acces itu mudah untuk dikustomisasi.

Link download :  Download

» Read More...

MS Access - Cara mendisable tombol shift untuk membypass aplikasi Access


Sudah beberapa lama saya mencari cara supaya bisa menutup celah keamanan pada aplikasi Microsoft Access yang saya buat. Pasalnya saya sudah mendesain sebuah login form untuk masuk ke dalam aplikasi, akan tetapi bagi user yang mengerti seluk beluk Ms Access biasanya dapat dengan mudah melihat inti dari aplikasi tersebut dengan tombol shift.









Setelah pencarian yang panjang akhirnya saya dapat menemukan triknya, yaitu dengan memanfaatkan Visual Basic Editor pada Ms Access. Untuk mempersingkat waktu, caranya adalah sebagai berikut:




1. Buka aplikasi Ms. Access

2. Masuk ke Visual Basic Editor, caranya dengan kombinasi tombol Alt + F11

3. Buat modul baru, dengan cara klik menu Insert - Module

4. Masukkan Coding berikut ini ke dalam modul baru




Function ap_DisableShift()

'This function disable the shift at startup. This action causes

'the Autoexec macro and Startup properties to always be executed.



On Error GoTo errDisableShift



Dim db As DAO.Database

Dim prop as DAO.Property

Const conPropNotFound = 3270



Set db = CurrentDb()



'This next line disables the shift key on startup.

db.Properties("AllowByPassKey") = False



'The function is successful.

Exit Function



errDisableShift:

'The first part of this error routine creates the "AllowByPassKey

'property if it does not exist.

If Err = conPropNotFound Then

Set prop = db.CreateProperty("AllowByPassKey", _

dbBoolean, False)

db.Properties.Append prop

Resume Next

Else

MsgBox "Function 'ap_DisableShift' did not complete successfully."

Exit Function

End If



End Function



Function ap_EnableShift()

'This function enables the SHIFT key at startup. This action causes

'the Autoexec macro and the Startup properties to be bypassed

'if the user holds down the SHIFT key when the user opens the database.



On Error GoTo errEnableShift



Dim db as DAO.Database

Dim prop as DAO.Property

Const conPropNotFound = 3270



Set db = CurrentDb()



'This next line of code disables the SHIFT key on startup.

db.Properties("AllowByPassKey") = True



'function successful

Exit Function



errEnableShift:

'The first part of this error routine creates the "AllowByPassKey

'property if it does not exist.

If Err = conPropNotFound Then

Set prop = db.CreateProperty("AllowByPassKey", _

dbBoolean, True)

db.Properties.Append prop

Resume Next

Else

MsgBox "Function 'ap_DisableShift' did not complete successfully."

Exit Function

End If



End Function





5. Pada Form Utama (yang djalankan pada saat startup) tambahkan kode




Private Sub Form_load()

ap_DisableShift



End Sub







6. Jika ingin mendisable tombol shift panggil modul dengan cara ketik ap_DisableShift, untuk mengaktifkan kembali ketik ap_EnableShift.



» Read More...

Konversi Video agar bisa dibaca oleh Head Unit


Pada umumnya head unit aftermarket OEM belum support video dengan format *.mkv, padahal format tersebut sudah sangat familiar bagi yang biasa mendownload movie via internet. Sebagai contoh salah satu head unit OEM untuk Toyota Yaris di bawah ini yang dalam spesifikasinya hanya support video dalam format MPEG4, MP4, AVI dan DivX, jadi belum mendukung format video mkv.







Salah satu trik supaya head unit bisa memutar video yang kita inginkan, yaitu dengan cara mengconvert dari format mkv ke MPEG4/MPEG2. Saya biasa menggunakan aplikasi Freemake karena aplikasi tersebut gratis dan berbasis open source.





Untuk mendapatkan aplikasi freemake, kita bisa mendapatkannya di web resminya yang beralamat di http://www.freemake.com/. Silahkan download aplikasi Freemake Video Converter.





Lakukan instalasi, kemudian buka aplikasi Freemake Video Converter.







  


Tambahkan video yang akan diconvert dengan cara memilih tombol + video di pojok kiri atas, setelah itu pilih tombol convert to MPEG.



Untuk menambahkan subtitle, kita dapat memilih tulisan No Subtitles pada video yang sudah kita pilih, nanti akan ada pilihan Add Subtitles.









Setelah kita memilih convert to MPEG, berikutnya akan muncul form MPEG output parameters, yang berisi settingan output format video yang akan kita hasilkan. pilih saja tombol plus (+) pada form untuk menambahkan settingan custom, seperti contoh di bawah, saya menamakan settingan saya dengan nama Custom utk Head Unit. Tentukan pula lokasi folder tempat penyimpanan output file hasil konversi pada pilihan Save to.







Sesuaikan parameter-parameter pada form sebagaimana gambar di bawah ini, kita memilih frame size pada resolusi 720 x 480 pixel yang merupakan resolusi maksimal yang dapat dibaca oleh head unit.









Seteleah selesai mengisi parameter seperti di atas, pilih tombol OK, dan kita akan kembali ke form sebelumnya. Kita tinggal memilih tombol Convert, kemudian menunggu hasil konversi selesai.





Setelah konversi selesai, kini kita dapat menonton movie di head unit kendaraan dengan mudah. Cukup simpel kan...










» Read More...

Menghitung Umur dan Masa Kerja Berdasarkan NIP PNS (Microsoft Excel)

Pada pembahasan kali ini saya akan memberikan trik bagaimana memecah NIP (Nomor Induk Pegawai) PNS  (Pegawai Negeri Sipil) yang berjumlah 18 digit pada Microsoft Excel.

Memecah NIP dapat memberikan kita keuntungan, yaitu kita tidak perlu mengentri kolom tanggal lahir, tmt cpns, dan jenis kelamin, karena semua informasi tersebut sudah terdapat dalam NIP yang baru.

Komposisi NIP
Keterangan:
- digit ke 1- 8 : tanggal lahir (tahun-bulan-hari)
- digit ke 9 - 14 : tmt cpns (tahun-bulan)
- digit ke 15 : jenis kelamin 
- digit ke 16 - 18 : no urut 



1. Memecah Tanggal Lahir
Tanggal lahir yang terdapat pada NIP, formatnya adalah yyyy-mm-dd, sementara bila kita ingin menggunakannya dalam ms Excel, kita perlu merubahnya menjadi dd-mm-yyyy.

Untuk memecah/mengambil tanggal lahir kita menggunakan rumus MID, dimana NIP berada pada kolom D6 sampai D10.
=(MID(D6;7;2))&"-"&(MID(D6;5;2))&"-"&(MID(D6;1;4))
Keterangan rumus:
Rumus
Keterangan
(MID(D6;7;2))
mengambil sebanyak 2 digit setelah digit ke 7 dari D6 (mulai dari sebelah kiri)
&"-"&
menambahkan karakter "-" sebagai pemisah tanggal
(MID(D6;5;2))
mengambil sebanyak 2 digit setelah digit ke 5 dari D6 (mulai dari sebelah kiri)
(MID(D6;1;4)) 
mengambil sebanyak 4 digit setelah digit ke 1 dari D6 (mulai dari sebelah kiri)

2. Memecah TMT CPNS
TMT CPNS dihitung sejak tanggal 1 pada bulan dimana CPNS mulai aktif bekerja, oleh karena itu tidak dituliskan tanggal TMT CPNS pada NIP.

Untuk memecah/mengambil TMT CPNS kita masih menggunakan rumsu MID.
="01"&"-"&(MID(D6;13;2))&"-"&(MID(D6;9;4))
Keterangan rumus:
Rumus
Keterangan
"01"
menuliskan karakter "01"
&"-"&
menambahkan karakter "-" sebagai pemisah tanggal
(MID(D6;13;2))
mengambil sebanyak 2 digit setelah digit ke 13 dari D6 (mulai dari sebelah kiri)
(MID(D6;9;4)) 
mengambil sebanyak 4 digit setelah digit ke 9 dari D6 (mulai dari sebelah kiri)

3. Menampilkan Jenis Kelamin
Kode pada NIP untuk menampilkan jenis kelamin ada pada digit ke 15, dimana 1 untuk laki-laki dan 2 untuk perempuan

Kali ini kita akan mengkombinasikan rumus MID dengan IF, dengan rumus sebagai berikut:
=IF(MID(D6;15;1)="1";"Laki-laki";"Perempuan")
Keterangan rumus:
Rumus
Keterangan
IF(MID(D6;15;1)="1";"Laki-laki";"Perempuan"
jika karakter pada digit ke 15 sama dengan 1 maka tuliskan "laki-laki", jika bukan maka tuliskan "Perempuan"

4. Menghitung Umur
Setelah kita memiliki field yang berisi tanggal lahir, maka kita bisa mulai menghitung umur pegawai, caranya adalah dengan rumus:
=YEAR(TODAY())-YEAR(H6)
Keterangan rumus:
Rumus
Keterangan
YEAR(TODAY())
menampilkan tahun saat ini, mis : 2015
-YEAR(H6) 
mengurangkan tahun saat ini dengan tahun pada kolom H6 yang berisi tanggal lahir

5. Menghitung Masa Kerja
Setelah kita memiliki field yang berisi tmt cpns, maka kita bisa mulai menghitung masa kerja pegawai, caranya adalah dengan rumus:
=YEAR(TODAY())-YEAR(I6)&" tahun"
Keterangan rumus:
Rumus
Keterangan
YEAR(TODAY()) 
menampilkan tahun saat ini, mis : 2015
-YEAR(I6)&" tahun"
mengurangkan dengan nilai tahun pada kolom I6 yang berisi tmt cpns dan tambahkan teks" tahun"


Demikian, tips dari saya, semoga bermanfaat buat rekan-rekan semua.



» Read More...

How to customize your youtube channel homepage

As a new comer in youtube video blogging, you also wondering how to change your youtube channel homepage to display your videos as seen as famous youtube channel.

Don't worry, i can show you how to do that. It's very easy, you just have to select the pen icon on the right of your youtube channel name. It will apperar when you move your mouse over your youtube channel name. 

Just see the picture below to see the position...

See the pen icon in the red square
Then mouse over the icon and you can see two option, choose edit channel navigation.

Choose Edit channel navigation
At channel navigation form, enable the browse tab, then save your setting.

You will see channel trailer option like picture below, it will display your choosen video at your homepage. 


Just click the icon + channel trailer, and it will display the option to choose your video to be the first video that visitors will see (opening video).You can add video by url too.

Save the setting, and you will see your opening video at your homepage now.

Next you can add one or more section below the opening video, section can contain video, playlist, channel or other. 

Have a nice blogging, thanks for visiting, and enjoy your customized youtube homepage now..



» Read More...

Menjadi publisher di youtube


Tak terasa sudah enam tahun menjadi bagian dari blogger.com. Pada masa jayanya saat ngeblog menjadi tren yang kemudian dimanfaatkan oleh para publisher (pemasang iklan) untuk mendapatkan penghasilan tambahan, banyak yang menjadi kaya lewat blog. Entah lewat kerjasama dengan google adsense maupun lewat penyedia iklan lainnya.





Pada saat itu banyak blogger sekaligus publisher yang berlomba-lomba membuat banyak blog untuk dimonetize dengan google adsense. Saya pun demikian, ada beberapa blog yang saya pelihara saat itu, baik yang berbahasa indonesia maupun bahasa inggris. Akan tetapi berhubung kesibukan pekerjaan utama, perawatan blog mulai tertinggalkan, sehingga pendapatan lewat blog menjadi stagnan, alias tidak ada peningkatan. Hal ini menjadi ironi, karena saya perhatikan semenjak google membuka kantor perwakilan di jakarta, mulai banyak pemasang iklan lokal yang memasang iklan di google, jadi konten blog yang dapat dimonetize tidak melulu harus berbahasa inggris, bahasa indonesia pun bisa.





Hal yang penulis perhatikan untuk saat ini adalah terdapat penurunan page view blog para blogger, tren yang berkembang saat ini lebih ke video blogging atau Vlog. Video Blogging menjadi tren tatkala akses internet di Indonesia menjadi semakin baik, dimana banyak operator yang berlomba-lomba memberikan paket data yang besar. Selain itu mengakses video adalah hal yang menyenangkan, penonton dapat menggali informasi yang terdapat didalamnya secara rileks dan santai.





Mengingat perkembangan/tren terbaru tersebut, penulis mencoba untuk mengembangkan atau dalam kata lain turut ambil bagian dalam kancah video blogging. Untungnya karena sudah terdaftar sebagai member Google Adsense maka kita tidak perlu mendaftar lagi ke google Adsense, kita cukup membuat channel baru di youtube kemudian lakukan monetisasi dengan cara menghubungan akun google adsense ke channel youtube kita.





Untuk saat ini penulis telah membuat dua buah channel youtube, yaitu persada bangsa dan maniak otomotif. persada bangsa untuk video-video yang sifatnya umum, sedangkan maniak otomotif lebih ke konten otomotif.











Berikut adalah satu contoh video yang telah saya upload, yaitu terkait informasi terbaru tentang akan dilaunchingnya Yamaha NMAX 150 di Indonesia. Semoga dapat dinikmati...





Salam publisher...














» Read More...

Mengatasi kesulitan sharing printer Windows 7 dan Windows XP

Hari ini dapat ilmu baru, setelah pening selama setengah hari mencari-cari akar masalah kesulitan sharing printer dari Windows 7 ke Windows XP, akhirnya ketemu juga solusinya. Solusinya saya dapatkan dari web ini.

Langsung saja, ternyata penyebabnya adalah sistem proteksi default windows 7 yang akan meminta password setiap akan mengakses file dan printer sharing. oleh karena itu kita perlu merubah settingan default tersebut, bila kita ingin bebas mengakses file dan printer sharing tanpa password.

Caranya:
(Pada PC Windows 7) Masuk ke Control Panel \ All Control Panel Items \ Network and Sharing Center kemudian klik Change advanced sharing settings


Untuk menonaktifkan permintaan pasword setiapkali mengakses file dan printer sharing, klik saja pilihan Turn off password protected sharing.

Bagi yang ingin tetap memberikan password, pastikan Anda membuat user baru di Windows 7 dilengkapi dengan password, dijamin file dan printer sharing masih tetap bisa diakses.

Semoga bermanfaat.

» Read More...

Followers

Archives